Cara download jurnal di Sage Journal 2016

Situs Sage Journal adalah situs yang menyediakan berbagai macam artikel dalam bentuk jurnal. Namun kendala pada saat masuk di situs ini yaitu kesusahan untuk mendownloadnya, dikarenakan situs ini diperuntukkan bagi kalangan akademis yang sanggup untuk berlanggan artikel. Kenapa bisa begitu karena sage journal merupakan situs yang terjaga kerasiahaanya, sehingga seseorang yang akan mengambil jurnal disitus tersebut harus memiliki akun tersendiri kemudian melakukan pembayaran, dan kalau tertarik dengan artikel-artikel yang dipubikasikan alangkah bagusnya anda berlangganan saja. Tapi syaratnya anda pun harus berbayar, tidak
gratis. Situs ini memiliki perbedaan dengan situs-situs jurnal lainnya. Artikelnya pun kebanyakan berbeda dengan situs-situs lain yang menyediakan jurnal.

Nah, disini admin akan memberitahukan caranya untuk mengakses jurnal di situs Sage Journal tanpa berbayar atau pun berlangganan. Caranya mudah anda hanya mencari jurnal yang diinginkan kemudian mengcopy doi yang ada pada jurnal. Tidak sampai disitu ada beberapa langkah lainnya yang anda lakukan untuk dapat mendownload jurnal di Sage Juornal.

#Langkah 1 Mendaftar Indentitas

Pertama yang harus anda lakukan adalah melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Walaupun pendaftaran tidak begitu penting akan tetapi hal ini baik dilakukan. Untuk mencerminkan bahwa anda adalah seorang yang mengahargai suatu hak cipta. Walaupun pada akhirnya anda tidak mengaksesnya dengan membayar. Tapi setidaknya hal ini dilakukan sebagai seorang yang terdidik dan terpelajar. Untuk lebih menyingkat waktu anda untuk membaca langsung saja praktek cara mendownload jurnal di Sage Journal. Caranya pun simple anda masuk di situs Sage Juournal atau klik DISINI. Setelah anda berhasil masuk kemudian klik tulisan Sign in  pada bagian kanan atas pada layar. Silahkan lihat di gambar bawah ini untuk lebih jelasnya.



Setelah anda berhasil berhasil masuk maka akan terlihat seperti pada gambar diatas. Tugas anda berikutnya adalah dengan mendaftarkan diri anda pada situs SAGE journals. Caranya anda mengklik tulisan "Clic Here" di bawah kata Sign Up pada layar. Kemudian anda hanya memasukkan email anda yang aktif untuk didaftarkan. Silahkan klik gambar di bawah untuk lihat lebih jelasnya.


Setelah selesai mendaftarkan email anda untuk join di SAGE journals, lalu tunggu beberapa menit kemudaian anda mencek konfirmasi untuk join di SAGE journals. Setelah selesai anda akan mendapatkan pemberitahuan seperti berikut pada gambar.


Jika anda tidak mendapatkan pada kotak masuk. Coba periksa di Draf atau Spam.
Kemudian anda tinggal login di SAGE journals. Dan selamat anda telah memiliki akun di untuk mendownload jurnal di SAGE juornals.

#Langkah 2 Mendownload Jurnal

Pada langkah kedua ini pun cukup mudah anda tinggal mencari kode doi pada artikel/jurnal yang ingin didownload. Jika anda masih bingung saya memberikan langkah secara rincinya.

Pertama, terlebih dahulu anda masuk di situs SAGE journals.
Kedua, anda mencari jurnal yang diinginkan, dengan menuliskan kata kunci pada kolom pencarian di situsnya. Untuk lebih jelasnya lihat pada gambar dibawah ini, ada tanda merah yang telah dilingkari.


Ketiga, anda memilih salah satu jurnal yang anda akan download. Caranya dengan mengklik tulisan "Full Text (PDF)" yang berada dibawah judul jurnal. Biasanya setelah anda mengklik tulisan tersebut maka secara otomatis akan terdownload dengan sendirinya. Akan tetapi jika tidak bisa maka anda harus menggunakan cara lain yaitu dengan menggunakan kode doi dan mengcopypastekan pada situs Sci-Hub. Sci-Hub yaitu situs penyedia layanan referensi dalam bentuk jurnal/artikel dan ebooks. Situs ini hanya membantu anda agar lebih simple dalam mengakses jurnal dan ebooks. Caranya dengan mengcopypastekan URL atau kode doi yang akan didownload ke dalam situs Sci-Hub. Situs anda bisa akses di https://sci-hub.io/ atau klik di sini.

Sekian pembahasan kali ini tentang cara download jurnal di Sage journal 2016.

Comments